Mempererat Silaturahmi Dengan Masyarakat, Polres Sibolga Olahraga Bersama

SIBOLGA - Polres Sibolga mengadakan kegiatan olahraga bersama dengan Instansi Terkait dan Masyarakat di Halaman Apel Polres Sibolga, Jalan Dr. Fl. Tobing Sibolga, Kelurahan Kota Baringin, Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga, Sabtu (22/06/2024), pukul 07.00 WIB sampai Selesai. 

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, SH, SIK, MIK. Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Waka Polres Sibolga KOMPOL Diarma Munthe, SH, para Kabag, Kasat, Kasubbag, Kasi, Perwira, Bintara, ASN, Bhayangkari Cabang Sibolga serta PHL Polres Sibolga. Selain itu, kegiatan ini juga diikuti oleh para Perwakilan Instansi terkait dan Masyarakat.

Sebelum melaksanakan senam pagi bersama, Kapolres Sibolga memberikan arahan kepada seluruh peserta. Dalam arahannya, beliau menyampaikan salam dan ucapan terima kasih kepada semua yang hadir. Kapolres Sibolga mengungkapkan kebahagiaannya dapat melaksanakan olahraga bersama di Halaman Apel Polres Sibolga. Sebelum melaksanakan olahraga Senam, dilaksanakan jalan santai, kemudian senam dan sarapan pagi bersama, terakhir Lucky Draw.

Beliau juga menginformasikan bahwa kegiatan serupa akan dilaksanakan secara berkala, olahraga bersama Instansi terkait dan Masyarakat. Kapolres Sibolga mengajak seluruh peserta untuk melaksanakan olahraga pagi dengan serius namun tetap dengan hati yang gembira.

Setelah arahan dari Kapolres Sibolga, kegiatan dilanjutkan dengan Jalan Santai, senam pagi bersama yang diikuti dengan penuh antusias oleh seluruh peserta. Acara ditutup dengan sarapan bersama dan Lucky Draw, yang semakin mempererat tali silaturahmi antara Personel Polres Sibolga, Instansi terkait dan kepada Masyarakat. 

Kegiatan olahraga bersama ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebugaran fisik, tetapi juga untuk mempererat hubungan antara Polri dan Masyarakat. Dengan semangat kebersamaan dan kebugaran, diharapkan sinergi antara Instansi terkait, Polri dan Masyarakat dapat semakin kuat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Sibolga. 

(Sumber Humas Polres Sibolga).

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.